Jaladwara Wisata Arkeologi
Sapa kami :)
  • Beranda
  • Paket Plesir
  • Kiat
  • Blog
  • Kodak
  • Tentang Kami

Geng Rantang 8: Candi Sukuh [26 Agust 2013]

9/8/2013

0 Comments

 
Beberapa kalangan menganggap candi ini sebagai candi porno karena begitu banyak relief dan arca yang dipahatkan dengan sangat vulgar. Beberapa lagi menganggapnya sebagai monumen yang berusia lebih tua dari pusat peribadatan Suku Maya. Lalu ada juga yang menganggap candi ini sebagai bentuk kerinduan masyarakat Klasik (era Hindu-Budha) terhadap kondisi jaya di masa lampau. Tak jarang yang berpendapat bahwa candi ini memiliki kaitan dengan makhluk luar angkasa. 


Ya, Candi Sukuh telah mengalami banyak pemaknaan dari beragam kalangan. Ada pendapat-pendapat yang logis ada pula yang menggelikan. Tak apa, justru menjadikan Candi Sukuh penuh warna.

Kami mengunjungi Candi Sukuh pagi hari. Saat belum banyak pengunjung. Sungguh merupakan waktu yang tepat untuk "bermain-main" di candi ini.

Seperti biasa, ada sepaket permainan yang kami lakukan di sini. Sebagai bonusnya Jaladwara menyuguhkan pertunjukan "dongeng" amatir untuk para personel Geng Rantang yang sudah berusaha menyelesaikan permainan. Memang tak seperti Slamet Gundono yang piawai menceritakan kisah lewat wayang-wayang suketnya. Namun dengan segala kekurangannya, kami mencoba menyajikan cerita dengan cara yang agak berbeda kali ini.
0 Comments



Leave a Reply.

    Kodak

    Halaman khusus album foto kegiatan Jaladwara.

    Arsip

    May 2016
    March 2016
    December 2015
    September 2015
    June 2015
    December 2014
    August 2014
    May 2014
    March 2014
    February 2014
    January 2014
    September 2013
    August 2013
    July 2013
    May 2013
    April 2013
    June 2012
    February 2012
    January 2012
    October 2011

    Kategori

    All
    Belajar Luar Kelas
    Jelajah
    Jogja Plesir
    Kuliner

    RSS Feed

Powered by
✕